Kamis, 21 April 2011

Gen Penyebab Kelahiran Prematur Bayi


BBC News, edisi 14 April 2011 melaporkan adanya sebuah penemuan ilmiah tentang gen gen penyebab kelahiran premature , llmuwan yang menemukan gen ini adalah tim peneliti dari AS dan Finlandia, yang melaporkan pada jurnal , PLoS Genetics, penemuan tersebut sekaligus membuahkan harapan baru bagi wanita yang sering mengalami premature.
Di Inggris diketahui bahwa sebanyak 10 % bayi lahir premature (lahir sebelum 37 minggu ).
Biro Obstetricians and Gynaecologists dari Royal College mmenyatakan bahwa penemuan tersebut tentunya akan mengurangi angka keguguran di mana saja.
Resiko keguguran bagi wanita itu memang ada, karena manusia dibandingkan dengan mamalia lainnya memiliki janin yang kepalanya relative besar di banding dengan saluran persalinan.
Percepatan (Acceleration )
Peneliti dari berbagai institusi, yaitu Vanderbilt University, Washington University dan University of Helsinki, meyakini harus adanya evolusi yang lebih ramah sehingga manusia bisa lebih beradaptasi dengan persalinan, atau ukuran bayi yang lebih kecil lagi.
• Resiko Kelahiran Prematur
• Respiratory distress syndrome
• Hypothermia
• Low blood glucose
• Jaundice
• Infection
• Retinopathy of prematurity
• Necritising enterocolitis
• Death
Para peneliti tersebut mencermati serangkaian DNA, yang berevlolusi lebih cepat dibanding dengan primate lainnya. Mereka akhirnya menemukan 150 gen yang berhubungan dengan kelahiran premature (KP). Langkah selanjutnya adalah meneliti 150 gen tersebut pada 328 wanita yang telah gagal melahirkan sebagai responden. Dari peneliitian tersebut, mereka menyimpulkan, bahwa kelahiran bergantung pada varian gen FSHR ( follicle stimulating hormone receptor ).
Follicle stimulating hormone mengaktifkan ovarium untuk memproduksi follikel, yang bertugas memproduksi Hormon Estrogen.(Hormon Kewanitaan).Playtex Diaper Genie II Refill (Pack of 3)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KAMI SELALU MENERIMA WACANA DARI PENGUNJUNG DEMI PEMBELAJARAN BEKAL ILMU KAMI